Arsenal Digosipkan Ingin Tampung Marcus Rashford, Begini Kata Mikel Arteta


Manajer Arsenal, Mikel Arteta buka suara terkait spekulasi timnya akan merekrut Marcus Rashford di tahun 2025. Sang manajer mengaku enggan membahas hal itu terlalu jauh.
Marcus Rashford baru-baru ini membuat geger kancah sepak bola Inggris. Ia mengindikasikan bakal cabut dari Manchester United pada tahun 2025 mendatang.
Saat ini ada banyak klub yang dikaitkan dengan penyerang Timnas Inggris tersebut. Salah satunya adalah Arsenal.
Tim asal London Utara itu sudah lama dikabarkan tertarik pada Rashford. Jadi mereka ingin menjajal untuk merekrut sang pemain di tahun 2025 nanti.
Lantas bagaimana respon Arteta seputar rumor tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tidak Sopan
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Mikel Arteta dimintai keterangan terkait rumor Rashford tersebut.
Ia menyebut bahwa tidak sopan untuk membicarakan pemain yang masih terikat kontrak dengan klub lain.
"Anda tahu kan kalau saya tidak akan membicarakan pemain yang masih terikat kontrak dengan klub lain," ungkap Arteta singkat.
Punya Prioritas Lain
Dari kabar terbaru yang beredar di Inggris, Arsenal nampaknya bakal sulit untuk mendatangkan Marcus Rashford.
Ini disebabkan sang pemain punya destinasi idaman di tahun depan jika meninggalkan MU. Ia dikabarkan ingin melanjutkan karir di Spanyol.
Sang agen dikabarkan mulai menjalin kontak dengan beberapa klub La Liga agar sang pemain bisa bermain di Liga Spanyol pada musim depan.
Mahar Transfer
Manchester United dikabarkan tidak akan mematok harga yang terlalu tinggi untuk Rashford.
Mereka hanya akan menjual sang pemain di kisaran 40-50 juta pounds saja di musim panas tahun depan.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
Baca Juga:
- Prediksi Crystal Palace vs Arsenal 22 Desember 2024
- Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
- Hasil Drawing Semifinal Carabao Cup 2024/25: Tottenham vs Liverpool, Arsenal vs Newcastle
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 21-22 Desember 2024
Pembaruan terkini:
Link Live Streaming BRI Liga 1: Persib Vs Barito Putera
Kerap Kebobolan Injury Time di BRI Liga 1, Pelatih Persebaya Malah Sindir Wasit
Demi Tampil di Asia, Persebaya Wajib Waspadai Semen Padang yang Berjuang Hindari Degradasi
Hasil BRI Liga 1: PSS Curi Kemenangan di Kandang PSIS, Persita Disikat Dewa United
Ikut Main dalam Laga Simulasi di Stadion Kanjuruhan, Evandra Florasta Diajak Gabung Arema FC
Paul Munster Beri Selamat Persebaya Dapat Lisensi AFC, Musim Depan Hengkang?
Sepak Bola Indonesia Berduka, CEO Persiba Meninggal Dunia dalam Usia 33 Tahun
Link Live Streaming BRI Liga 1: Dewa United Vs Persita
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}