Curhat ke Thom Haye, Jay Idzes Ungkap Mimpi Main di Premier League
Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes mengungkapkan mimpinya untuk bisa bermain di kompetisi Premier League Inggris. Impian tersebut diungkapkan Idzes kepada rekannya di Pasukan Garuda, Thom Haye.
Karier Idzes sedang menanjak, baik di level klub maupun tim nasional. Akhir musim lalu ia mencatat sejarah ketika berhasil membawa Venezia meraih tiket promosi ke Serie A.
Idzes pun menjadi pemain Indonesia pertama yang berlaga di Serie A Italia. Baru-baru ini, ia menjadi pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di Serie A usai membobol gawang Juventus.
Di level internasional, Idzes sukses membawa Timnas Indonesia tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, dan kini berpeluang membawa negaranya tampil di Piala Dunia 2026.
Mimpi Tampil di Premier League
Aksi Jay Idzes pada laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) Abdul AzizAda satu mimpi yang kini berusaha dicapai oleh Idzes. Mimpi tersebut adalah bergabung dengan klub Inggris dan bermain di Premier League.
"Saya sangat ingin bermain di Premier League," ujar Idzes dalam wawancara dengan Haye di podcast 'The Haye Way'.
"Karena bagi saya itu adalah liga terbaik di dunia," tambah pemain 24 tahun tersebut.
Pengalaman di Serie A
Jay Idzes dalam laga Serie A antara Juventus vs Venezia, Minggu (15/12/2024). (c) Serie A OfficialBermain di Serie A juga menjadi mimpi Idzes yang kini sudah menjadi kenyataan. Tak tanggung-tanggung, Idzes tercatat menjadi starter reguler di lini belakang Venezia.
"Dan tentu saja di Serie A, liga di mana saya bermain saat ini, liganya juga sangat bagus," tutur Idzes.
"Level kualitasnya sangat luar biasa dan para pemainnya memang sangat berkualitas,"
"Jadi, ini adalah sebuah pengalaman yang benar-benar bagus untuk saya," tukasnya.
Dengan usianya masih cukup muda, peluang Idzes untuk mewujudkan mimpinya merumput di Premier League juga masih terbuka lebar.
Sumber: The Haye Way
Jangan Lewatkan!
- Pelatih Filipina Usai Pecundangi Timnas Indonesia dan Melaju ke Semifinal Piala AFF 2024: Kami Memang Pantas Lolos!
- Cerita Quincy Kammeraad: 7 Tahun Lalu Gawangnya 7 Kali Dibobol Timnas Indonesia, Kini Jadi Pahlawan Filipina di Piala AFF 2024
- Achmad Maulana Syarif Usai Timnas Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024: Mohon Maaf, Ini Jadi Pengalaman Berharga
- Penyesalan Erick Thohir: Harusnya Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Laos dan Filipina serta Lolos Semifinal Piala AFF 2024
- Siap Turun Gunung! Cristian Gonzales Tawarkan Diri Latih Striker Timnas Indonesia yang Mandul di Piala AFF
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Enzo Maresca Pastikan Chelsea Bakal Cuci Gudang di Januari 2025
Manchester United vs Wolverhampton, Ruben Amorim Tidak Sabar Adu Taktik dengan Mantan Rival
Liverpool vs Leicester City, Arne Slot Tidak Sabar Hadapi Ruud van Nistelrooy
Duh, Federico Chiesa Fix Absen di Laga Liverpool vs Leicester City
Meski Lagi On Fire, Enzo Maresca Ingatkan Chelsea akan Ilmu Padi
Enzo Maresca: Chelsea Harus Mengurangi Ketergantungan Pada Cole Palmer!
Cabut dari MU, Marcus Rashford Bakal Berkarir di Italia?
Demi Karier, Marcus Rashford Mungkin Harus Tinggalkan Man United
Manchester United Siap Gelontorkan Dana Fantastis Demi Borong Tiga Pemain Ini
Indonesia jadi Juara World Pencak Silat Championship ke-20
Arne Slot Ogah Terlena, Liverpool Belum Pasti Jadi Juara!
Ruben Amorim Targetkan Kemenangan di Boxing Day sebagai Kado Natal untuk Fans MU