Man of the Match Juventus vs AC Milan: Christian Pulisic
Christian Pulisic layak terpilih menjadi pemain terbaik dari kemenangan 2-1 AC Milan atas Juventus dalam laga semifinal Supercoppa Italiana 2024 yang dihelat di Al Awwal Park, Riyadh, Sabtu (4/1/2025) dini hari WIB.
Milan sejatinya sempat tertinggal lebih dulu akibat gol Kenan Yildiz. Namun, Milan mampu bangkit di babak kedua dengan berbalik memimpin lewat eksekusi penalti Christian Pulisic dan gol bunuh diri Federico Gatti.
Berkat hasil ini, AC Milan pun berhak melaju ke partai final untuk menantang sang rival sekota, Inter Milan. Duel bertajuk Derby della Madonnina ini akan digelar pada Selasa (7/1/2025) dini hari WIB mendatang.
Performa Christian Pulisic
Skuad AC Milan merayakan gol Christian Pulisic dalam laga Supercoppa Italiana 2024 versus Juventus, Sabtu (4/1/2025). (c) AP Photo/Altaf QadriPulisic berandil membuat timnya mendapat penalti di babak kedua. Aksinya harus dilanggar Manuel Locatelli di kotak terlarang. Pulisic pun maju menjadi algojo penalti dan sukses menaklukkan Michele Di Gregorio.
Gol ini membangkitkan mental skuad Milan. Hanya lima menit berselang, Milan secara luar biasa mampu berbalik unggul 2-1. Sebuah crossing yang dikirim Musah berbelok arah menjadi gol usai membentur badan Federico Gatti.
Secara keseluruhan, Pulisic tercatat melepas dua tembakan, dua kali melakukan dribble sukses, dan enam kali memenangi duel.
Susunan Pemain
Skuad AC Milan merayakan gol dalam laga Supercoppa Italiana 2024 versus Juventus, Sabtu (4/1/2025). (c) AP Photo/Altaf QadriJuventus: Di Gregorio; Savona, Gatti, Kalulu, McKennie (Weah 86'); Locatelli (Fagioli 86'), Thuram (Luiz 79'); Mbangula (Cambiaso 65'), Koopmeiners, Yildiz; Vlahovic (Gonzalez 65').
Pelatih: Motta.
Milan: Maignan; Emerson (Gabbia 82'), Thiaw, Tomori, Hernandez; Bennacer (Musah 54'), Fofana; Pulisic, Reijnders, Jimenez (Abraham 61'); Morata (Terracciano 82').
Pelatih: Conceicao.
Jadwal dan Hasil Supercoppa Italiana 2024
Trofi Piala Super Italia. (c) AP Photo/AETOSWire/ Business WireJumat, 3 Januari 2025
- 02:00 WIB - Inter Milan 2-0 Atalanta
Sabtu, 4 Januari 2025
- 02:00 WIB - Juventus 1-2 AC Milan
Selasa, 7 Januari 2025
- 02:00 WIB - Inter Milan vs AC Milan
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Pesan Menyentuh Justin Hubner untuk Coach Shin Tae-yong Usai Pemecatan: Kecewa, tapi Terima Kasih!
Video: 'Kutukan' Juara WorldSBK di MotoGP, Bisakah Dipatahkan Toprak Razgatlioglu?
PSSI Pecat STY: 'Terima Kasih Shin Tae-yong' Berkumandang di Media Sosial
Rekam Jejak Patrick Kluivert, Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Lebih Bagus dari Shin Tae-yong?
PSSI: Hari Terbaik untuk Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong Berpisah
Mengulas Lebih Dalam: Di Balik Pemecatan Shin Tae-yong dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
Erick Thohir: Pelatih Baru Timnas Indonesia dari Belanda, Dikontrak 2+2 Tahun
Salju Mengancam, Liverpool dan MU Sepakat Tetap Main: The Show Must Go On!
Dilema Eksekutor Penalti Real Madrid: Mending Bellingham, Mbappe, atau Vinicius?