Daftar Pembalap Yamaha di MotoGP 2025: Hore, Akhirnya Punya Tim Satelit Lagi!p
Daftar pembalap yamaha di MotoGP 2025. Menghadapi musim 2025, Yamaha akan mengalami penambahan armada dari satu tim menjadi dua tim. Alhasil, jumlah pembalap mereka juga bertambah menjadi dua rider menjadi empat rider.
Penambahan ini terjadi karena Yamaha kembali memiliki tim satelit. Yamaha terakhir kali memiliki tim satelit pada 2023, setelah ditinggalkan RNF Racing. Hal ini sempat menghambat pengembangan motor YZR-M1, tetapi kini rasa cemas itu berkurang berkat kedatangan Prima Pramac Racing.
Monster Energy Yamaha pun dipastikan mempertahankan juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, yang kembali ditandemkan dengan Alex Rins. Sementara Quartararo sudah bernaung di skuad ini sejak 2021, Rins baru bergabung pada 2024.
Juga Tambah Armada Test Rider
Jack Miller saat membela Red Bull KTM Factory Racing di MotoGP 2024. (c) KTM Factory RacingUsai hengkang dari Ducati, Prima Pramac Racing dipastikan menurunkan line up yang berbeda dari musim lalu. Pramac kembali menggaet Jack Miller, yang pernah membela mereka pada 2018-2020. Miller akan ditandemkan dengan rider Portugal, Miguel Oliveira.
Yamaha juga menambah armada test rider-nya. Setelah memastikan bertahannya Cal Crutchlow, mereka menggaet Augusto Fernandez. Juara dunia Moto2 2022 ini sebelumnya membela KTM lewat Red Bull GASGAS Tech 3.
Meski begitu, tiga kali runner up MotoGP, Andrea Dovizioso, diperkirakan bisa bergabung ke tim tes Yamaha sewaktu-waktu jika dibutuhkan, yakni peran yang sudah ia pegang sejak musim lalu, ketika menggantikan Crutchlow yang cedera tangan.
Berikut daftar Pembalap yamaha di MotoGP 2025.
Daftar Pembalap Yamaha di MotoGP 2025
Monster Energy Yamaha
- #20 Fabio Quartararo
- #42 Alex Rins
Prima Pramac Racing
- #43 Jack Miller
- #88 Miguel Oliveira
Test rider Yamaha
- #7 Augusto Fernandez
- #35 Cal Crutchlow
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Hasil Malaysia Open 2025: Perpisahan Dejan/Gloria Diwarnai Kekalahan dari Wakil Jepang
Jadwal Siaran Langsung PLN Mobile Proliga 2025 di Vidio, 10-12 Januari 2024
Head to Head dan Statistik: Bologna vs AS Roma - Serie A
Jadwal Live Streaming Liga Italia 2024/25 Matchweek 20 di Vidio
Hasil Malaysia Open 2025: Anthony Ginting Tersingkir Setelah Kalah di Tangan Kunlavut Vitidsarn
Marc Klok Tawarkan Bantuan pada Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Bisa jadi 'Jembatan' Budaya
Marcus Rashford si Bocah Manja yang Problematik
Sandy Walsh Merasa Terhormat Bisa Main di Bawah Asuhan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Link Live Streaming Tottenham vs Liverpool - Carabao Cup
Rekor Mengagumkan Mohamed Salah saat Melawan Tim Big Six Premier League