Man of the Match Manchester United vs Leicester City: Bruno Fernandes


Bruno Fernandes terpilih menjadi pemain terbaik dari kemenangan 3-0 Manchester United atas Leicester City dalam laga pekan 11 Premier League 2024/2025 di Old Trafford, Minggu (10/11/2024) malam WIB.
Dua dari gol kemenangan MU atas Leicester tercipta di babak pertama lewat aksi Bruno Fernandes dan bunuh diri Victor Kristiansen. Alejandro Garnacho melengkapi kemenangan timnya berkat golnya di babak kedua.
Berkat hasil ini, MU kini menduduki peringkat 13 di klasemen sementara dengan poin 15. Di sisi lain, Leicester menempati posisi ke-15 dengan poin 10.
Sebagai catatan, ini merupakan laga terakhir MU bersama Ruud van Nistelrooy sebagai pelatih interim. Setelah ini MU bakal mulai dibesut oleh manajer tetap mereka yang baru, Ruben Amorim.
Performa Bruno Fernandes
Bruno Fernandes tampil fantastis pada laga ini. Ia berandil membuka keunggulan MU lewat gol indah. Tembakan melengkungnya dari luar kotak penalti sukses merobek jala Leicester.
Kemudian, Fernandes juga menjadi aktor terciptanya gol kedua MU. Ia mampu menyundul crossing Noussair Mazraoui, lalu bola sempat mengenai Victor Kristiansen sebelum masuk ke gawang.
Terakhir, Fernandes juga bertindak sebagai pemberi assist bagi gol ketiga yang dicetak Garnacho. Fernandes menegaskan bahwa ia sudah kembali ke performa terbaiknya.
Susunan Pemain
Manchester United: Onana; Dalot (Evans 57'), De Ligt, Martinez, Mazraoui; Casemiro (Eriksen 78'), Ugarte; Diallo, Fernandes, Rashford (Garnacho 57'); Hojlund (Zirkzee 75').
Pelatih: Ruud van Nistelrooy.
Leicester City: Hermansen; Justin (McAteer 83'), Faes, Vestergaard, Kristiansen; Soumare, Ndidi (El Khannous 70'), Winks; Fatawu, Ayew (Edouard 88'), Buonanotte.
Pelatih: Steven Cooper.
Hasil dan Jadwal Pekan 11 Premier League 2024/2025
Sabtu, 9 November 2024
22:00 WIB - Brentford 3-2 Bournemouth (Wissa 27' 58', Damsgaard 50'; Evanilson 17', Kluivert 49')
22:00 WIB - Crystal Palace 0-2 Fulham (Smith Rowe 45+2', Wilson 83')
22:00 WIB - West Ham 0-0 Everton
22:00 WIB - Wolverhampton 2-0 Southampton (Sarabia 2', Cunha 51')
Minggu, 10 November 2024
00:30 WIB - Brighton 2-1 Manchester City (Joao Pedro 78', O'Riley 83'; Haaland 23')
03:00 WIB - Liverpool 2-0 Aston Villa (Nunez 20', Salah 84')
21:00 WIB - Manchester United 3-0 Leicester City (Fernandes 17', Kristiansen 38'og, Garnacho 82')
21:00 WIB - Nottingham Forest 1-3 Newcastle (Murillo 21'; Isak 54', Joelinton 72', Barnes 84')
21:00 WIB - Tottenham 1-2 Ipswich Town (Bentancur 69'; Szmodics 31', Delap 43')
23:30 WIB - Chelsea vs Arsenal - SCTV, Champions TV 5, Vidio
Klasemen Premier League 2024/2025
Pembaruan terkini:
BRI Liga 1: Adu Pemain Berlabel Timnas Indonesia di Persija dan Bali United
Prediksi BRI Liga 1 Persija Vs Bali United: Kemenangan Jadi Solusi Amankan Posisi 5 Besar
Yuran Fernandes Kena Sanksi 12 Bulan dari Komdis PSSI, PSM Makassar Siap Ajukan Banding
PSS Sleman Lega Petik 3 Poin atas PSIS, Harapan Bertahan di BRI Liga 1 Makin Terlihat
Pelatih Persis Solo Siapkan Ramuan Khusus untuk Hadapi PSBS Biak di Papua
Jadwal Pertandingan Pekan 32 BRI Liga 1, Sabtu 10 Mei 2025
4 Bek Muda Lokal yang Bakal Berbanderol Mahal di BRI Liga 1 Musim Depan, Wani Piro?
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}