Hasil Manchester United vs Leicester City: Skor 3-0


Manchester United sukses menaklukkan Leicester City dengan skor telak 3-0 dalam laga pekan 11 Premier League 2024/2025 yang digelar di Old Trafford, Minggu (10/11/2024) malam WIB.
Dua dari gol kemenangan MU atas Leicester tercipta di babak pertama lewat aksi Bruno Fernandes dan bunuh diri Victor Kristiansen. Alejandro Garnacho melengkapi kemenangan timnya berkat golnya di babak kedua.
Berkat hasil ini, MU kini menduduki peringkat 13 di klasemen sementara dengan poin 15. Di sisi lain, Leicester menempati posisi ke-15 dengan poin 10.
Sebagai catatan, ini merupakan laga terakhir MU bersama Ruud van Nistelrooy sebagai pelatih interim. Setelah ini MU bakal mulai dibesut oleh manajer tetap mereka yang baru, Ruben Amorim.
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Babak Pertama
MU mencoba langsung bermain agresif sejak awal laga. Namun, Marcus Rashford dkk. masih kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat tim tamu.
MU baru bisa membuka keunggulan di menit ke-17 lewat gol indah Fernandes. Menerima assist briliand dari Amad Diallo, Fernandes melepas tembakan keras dari jarak jauh untuk membobol gawang Mads Hermansen.
Keunggulan MU bertambah di menit ke-38. Crossing Noussair Mazraoui disundul Fernandes di kotak penalti. Bola sempat mengenai lutut Victor Kristiansen sebelum masuk menjadi gol. Skor 2-0 menutup babak pertama.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, MU masih mendominasi permainan. Untuk menambah daya dobrak, Van Nistelrooy pun memasukkan Garnacho hingga Joshua Zirkzee.
MU baru bisa memperbesar keunggulan di menit ke-82. Tembakan melengkung yang dilepas Garnacho dari luar kotak penalti meluncur mulus ke pojok atas gawang Leicester tanpa bisa diantisipasi Hermansen.
Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu. Skor 3-0 untuk kemenangan MU pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Manchester United: Onana; Dalot (Evans 57'), De Ligt, Martinez, Mazraoui; Casemiro (Eriksen 78'), Ugarte; Diallo, Fernandes, Rashford (Garnacho 57'); Hojlund (Zirkzee 75').
Pelatih: Ruud van Nistelrooy.
Leicester City: Hermansen; Justin (McAteer 83'), Faes, Vestergaard, Kristiansen; Soumare, Ndidi (El Khannous 70'), Winks; Fatawu, Ayew (Edouard 88'), Buonanotte.
Pelatih: Steven Cooper.
Hasil dan Jadwal Pekan 11 Premier League 2024/2025
Sabtu, 9 November 2024
22:00 WIB - Brentford 3-2 Bournemouth (Wissa 27' 58', Damsgaard 50'; Evanilson 17', Kluivert 49')
22:00 WIB - Crystal Palace 0-2 Fulham (Smith Rowe 45+2', Wilson 83')
22:00 WIB - West Ham 0-0 Everton
22:00 WIB - Wolverhampton 2-0 Southampton (Sarabia 2', Cunha 51')
Minggu, 10 November 2024
00:30 WIB - Brighton 2-1 Manchester City (Joao Pedro 78', O'Riley 83'; Haaland 23')
03:00 WIB - Liverpool 2-0 Aston Villa (Nunez 20', Salah 84')
21:00 WIB - Manchester United 3-0 Leicester City (Fernandes 17', Kristiansen 38'og, Garnacho 82')
21:00 WIB - Nottingham Forest 1-3 Newcastle (Murillo 21'; Isak 54', Joelinton 72', Barnes 84')
21:00 WIB - Tottenham 1-2 Ipswich Town (Bentancur 69'; Szmodics 31', Delap 43')
23:30 WIB - Chelsea vs Arsenal - SCTV, Champions TV 5, Vidio
Klasemen Premier League 2024/2025
Pembaruan terkini:
Persikmania Disebut Punya Andil Besar Saat Persik Menodai Kepulangan Arema FC ke Stadion Kanjuruhan
Hasil BRI Liga 1: Bikin PSBS Tak Berkutik, Persis Makin Menjauh dari Zona Merah
PSSI Dapat Hukuman Berat setelah Timnas Indonesia Menjamu Bahrain: Karena Xenophobia?
Sedang Berlangsung, Live Streaming Persebaya Vs Semen Padang di BRI Liga 1
Sukses Gebuk PSBS, Persis Lampaui Target yang Dicanangkan Ong Kim Swee: Rekor Away Tambah Oke!
Nambah Terus! Vietnam Bakal Naturalisasi Pemain Keturunan Prancis Lagi
Ketika Singo Edan Kembali ke Kanjuruhan, Manajer Arema FC Tersangkut Masalah Hukum
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}