Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Termasuk Matthew Baker, Timnas Indonesia U-17 Panggil 23 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-17

2024-10-21 01:30:03
34
Termasuk Matthew Baker, Timnas Indonesia U-17 Panggil 23 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-17
Skuad Timnas Indonesia U-17 merayakan golnya di laga lawan India U-17 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (25/08/2024). (c) Dok. PSSI

Timnas Indonesia U-17 mulai mempersiapkan diri untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Pelatih Nova Arianto memanggil total 23 pemain untuk laga ini.

Piala Asia U-17 2025 akan digelar di Arab Saudi pada tahun depan. Untuk memilih para kontestan kompetisi ini, AFC menggelar babak kualifikasi yang digelar pada akhir Oktober 2024 ini.

Timnas Indonesia U-17 tergabung di grup G. Skuad Garuda akan bersaing dengan Kuwait selaku tuan rumah, Australia dan Kepulauan Mariana Utara untuk mendapatkan satu tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025.

Sebagai persiapan terakhir untuk turnamen ini, Nova Arianto telah melakukan finalisasi timnya. Ada total 23 pemain yang akan membela Timnas Indonesia U-17 di ajang ini.

Siapa saja mereka? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Matthew Baker Fix Perkuat Indonesia

Salah satu nama yang dipastikan masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-17 nanti adalah Matthew Baker.

Bek milik Melbourne City ini sempat dipanggil Timnas Australia U-17. Jadi ia sempat digosipkan akan membela Socceroos di ajang ini.

Namun Baker berkomitmen untuk membela Timnas Indonesia. Ia membuktikan itu dengan masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-17.

2 dari 3 halaman

Satu Tambahan Diaspora

Di ajang ini, Timnas Indonesia U-17 juga mendapatkan tambahan satu pemain diaspora lagi. Ia adalah Lucas Lee.

Pemain berposisi gelandang itu berkarir di Amerika Serikat. Ia saat ini membela klub asal California, De Anza Force.

Kehadiran Lucas diharapkan bisa membantu Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-17 tahun depan.

3 dari 3 halaman

Daftar Lengkap

Berikut adalah daftar 23 nama yang akan memperkuat Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025:

Kiper:

  • M. Nur Ichsan - Asiana
  • Rendy Razzaqu - Nusantara Youth
  • Dafa Gasemi - Dewa United

Bek:

  • I Putu Panji Apriawan - Bali United
  • Ida Bagus Putu Cahya - Bali United
  • Raihan Apriansyah - Asiana
  • Andi Faith - Asiana
  • Mathew Baker - Melbourne City
  • Azizu Milanesta - Asiana
  • Daniel Alfredo - Asiana
  • Fabio Azkairawan - Persija
  • Dafa Zaidan - Borneo FC

Gelandang:

  • Algazani Dwi - FIFA Farmel
  • Evandra Florasta - Bhayangkara FC
  • Lucas Lee - De Anze Force
  • Tristan Raisa - Dewa United
  • Nazriel Alvaro - Persib
  • Fandi Ahmad - Persija
  • Komang Mardian G - Bali United
  • M Zahaby Gholy - Persija

Penyerang:

  • M Mierza F - Asiana
  • M Aldiyansyah Taher - PPLOP DKI
  • Fadly Alberto - Bhayangkara FC

Pembaruan terkini:

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini