ASEAN Menyala! Tunku Ismail Idris, Erick Thohir, Glenn Sugita, dan Bos Valencia Bertemu di Singapura, Bahas Apa?


Putra mahkota Johor sekaligus pemilik Johor Darul Ta'zim (JDT), Tunku Ismail Idris, bertemu dengan Ketua PSSI, Erick Thohir, bos Persib Bandung, Glenn Sugita, dan owner Valencia, Peter Lim.
Pertemuan antara bos-bos besar di sepak bola Asia Tenggara (ASEAN) itu terjadi di Singapura pada Selasa (12/11/2024). Keempatnya membahas tentang sepak bola ASEAN.
"Bertemu dengan Ketua PSSI Erick Thohir, pemilik Persib Bandung Glenn Sugita, dan pemilik Valencia Peter Lim tadi malam," ujar Tunku Ismail Idris di Instagram pribadinya.
"Kami membahas tentang sepak bola dan rencana masa depan yang positif yang akan menjadi perubahan besar. Waktu yang menarik menanti sepak bola ASEAN," katanya menambahkan.
Isi Pertemuan
View this post on Instagram
Erick Thohir juga mengungkapkan isi pertemuannya dengan Tunku Ismail Idris, Glenn Sugita, dan Peter Lim, pemilik Valencia berkewarganegaraan Singapura.
"Bertemu dengan Putra Mahkota Johor, Mayor Jenderal Tunku Ismail Idris Ibni Sultan Ibrahim yang juga pemilik klub raksasa Malaysia, Johor Darul Takzim. Beliau punya visi besar untuk sepak bola Asia Tenggara, bahkan Asia," tutur Erick Thohir.
"Sangat menarik berdiskusi dengan beliau tentang kualitas sepak bola di negara-negara Asia Tenggara. Kami ingin negara di Asia Tenggara bisa bersaing di level Asia bahkan hingga level dunia," imbuhnya.
Sebelumnya, Tunku Ismail Idris memuji Erick Thohir. Pria yang juga Menteri BUMN itu dinilainya memiliki uang, pengetahuan, hubungan internasional, dan semangat.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Calvin Verdonk dan Koki Ogawa, Kawan Jadi Lawan di Duel Timnas Indonesia vs Jepang
- Timnas Indonesia vs Jepang: Sosok sang Veteran dan Eks Penggawa Inter Milan, Yuto Nagatomo
- Menanti Debut Kevin Diks Bersama Timnas Indonesia
- Jelang Indonesia vs Jepang: Pengamanan Diperketat, Pemain Samurai Biru Tak Takut Atmosfer GBK
- Timnas Indonesia Tak Boleh Takut Hadapi Jepang: Waktunya Tunjukkan Level Tim Garuda
- Jawaban Kocak Rizky Ridho Terkait Akselerasinya Dibandingkan dengan Jay Idzes: Dia Lawan Inter Milan, Saya Hadapi Madura United
Pembaruan terkini:
Ikut Main dalam Laga Simulasi di Stadion Kanjuruhan, Evandra Florasta Diajak Gabung Arema FC
Paul Munster Beri Selamat Persebaya Dapat Lisensi AFC, Musim Depan Hengkang?
Sepak Bola Indonesia Berduka, CEO Persiba Meninggal Dunia dalam Usia 33 Tahun
Link Live Streaming BRI Liga 1: Dewa United Vs Persita
Link Live Streaming BRI Liga 1: PSIS Vs PSS
Live Streaming Big Match BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Bali United di Vidio
PSBS Biak Bertekad Tembus 5 Besar BRI Liga 1, Modal Solid dan Konsisten
Mengenal Sosok Mauro Zijlstra, Calon Naturalisasi Baru untuk Lini Serang Timnas Indonesia
Deretan Pelatih dengan Koleksi Gelar Juara Terbanyak di Liga Indonesia: Bojan Hodak Bakal Menyusul?
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}