Sejarah Tercipta! Indonesia Kalahkan Arab Saudi untuk Pertama Kalinya


Timnas Indonesia mencatatkan kemenangan bersejarah atas Arab Saudi. Kemenangan ini menjadi yang pertama kalinya dalam sejarah pertemuan Skuad Garuda dengan Elang Hijau.
Indonesia menghadapi Arab Saudi pada matchday keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (19/11/2024) malam WIB. Bermain di Stadion Utama GBK, Skuad Garuda menang dengan skor 2-0.
Marselino Ferdinan menjadi pahlawan dalam laga ini. Gol pertamanya di menit ke-32 membawa Indonesia unggul 1-0. Tidak berhenti di situ, ia menambah gol di menit ke-57 untuk memastikan kemenangan 2-0 atas tim tamu.
Tiga poin ini sangat penting bagi pasukan Shin Tae-yong untuk menjaga asa lolos ke putaran berikutnya. Kemenangan ini membawa Indonesia naik ke posisi ketiga klasemen Grup C dengan enam poin dari enam laga.
Indonesia kini hanya terpaut satu angka dari Australia yang berada di posisi kedua. Mereka unggul selisih gol atas Arab Saudi di posisi keempat.
Kemenangan Bersejarah
Kemenangan ini sangat spesial bagi Indonesia. Sebab, mereka berhasil memutus rekor buruk dalam 13 pertemuan sebelumnya melawan Arab Saudi.
Dari 13 laga sebelumnya, Indonesia tidak pernah menang saat bersua Arab Saudi. Mereka hanya mampu meraih dua hasil imbang dan kalah 11 kali.
Selain memecahkan rekor buruk, kemenangan ini membuka peluang timnas Indonesia lolos ke putaran berikutnya. Selamat untuk pasukan Shin Tae-yong yang berhasil mencatat sejarah baru!
Indonesia have beaten Saudi Arabia for the first time in their history.
— Squawka (@Squawka) November 19, 2024
LLLLLLLLLDLLDW
A brace from Marselino Ferdinan earns Pasukan Garuda a famous victory. pic.twitter.com/siFEIbTkz5
Klasemen Grup C
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC
Pembaruan terkini:
Pelatih Madura United Ogah Kepikiran Gagalnya Penalti Lulinha di Menit-Menit Akhir
Muhammad Zein Alhadad Ungkap Kisah di Balik Layar Bubarnya Niac Mitra: Kekecewaan dan Kenangan Manis
Hasil BRI Liga 1: Persija Ngamuk di JIS, Sikat Bali United 3-0 Lewat Brace Gustavo Almeida
Gagal Juara BRI Liga 1, Persebaya Ingin Raih Jumlah Penonton Terbanyak
Wali Kota Bandung Pastikan Pesta Juara Persib Aman dan Terkendali
Geram Soroti Kepemimpinan Wasit Laga Persib vs Barito Putera, Haji Umuh: Percuma Protes
Link Live Streaming BRI Liga 1 Malam Ini di Vidio: Persija Jakarta Vs Bali United
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}