Masih Penasaran, Barcelona Bakal Kejar Lagi Nico Williams di Tahun 2025


Klub La Liga, Barcelona nampaknya masih belum bisa move on dari Nico Williams. El Blaugrana dikabarkan akan mencoba mendapatkan jasa sang pemain di tahun 2025 nanti.
Di musim panas kemarin, Williams memang ramai dikaitkan dengan Barcelona. Klub asal Catalunya itu ingin mendatangkan sang winger untuk memperkuat lini serang mereka.
Namun karena satu dan dua hal, Barcelona gagal mendapatkan jasa Williams. Sang winger bertahan di Athletic Bilbao di musim 2024/2025 ini setelah gagal mencapai kata sepakat dengan Barcelona.
Dilansir Sport, Barcelona belum menyerah untuk mendatangkan sang winger. Mereka dikabarkan akan mengejar lagi sang pemain di tahun 2025 nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kepingan yang Hilang
Menurut laporan tersebut, manajemen Barcelona masih memiliki determinasi yang besar untuk mengamankan jasa sang pemain.
Mereka menilai bahwa Williams berbeda dengan winger-winger mereka lainnya. Ia dinilai bisa memberikan dimensi baru dalam lini serang Barcelona.
Itulah mengapa Barcelona akan fokus mengejar sang pemain di tahun 2025 nanti agar tim mereka semakin perkasa.
Siapkan Uang
Menurut laporan tersebut, Barcelona mulai menggalang dana agar bisa mengamankan jasa Williams di musim panas nanti.
Sang winger diketahui memiliki mahar transfer yang cukup mahal. Athletic Bilbao memasang klausul rilis sekitar 60 juta Euro untuk sang winger.
Itulah mengapa mereka mulai menganggarkan dana agar sang winger bisa merapat ke Camp Nou nanti.
Boleh Pindah
Menurut laporan tersebut, Athletic Bilbao pada dasarnya tidak akan menghalangi Williams pindah ke Barcelona.
Namun El Blaugrana harus membayar klausul rilis sang pemain jika ingin mendapatkannya di tahun 2025 nanti.
Klasemen La Liga
(Sport)
Baca Juga:
- Prediksi Barcelona vs Las Palmas 30 November 2024
- Head to Head dan Statistik: Barcelona vs Las Palmas - La Liga
- Jadwal La Liga Pekan ini Live di beIN Sports dan Vidio, 30 November - 3 Desember 2024
- Minim Beri Frenkie De Jong Jam Bermain, Begini Penjelasan Hansi Flick
Pembaruan terkini:
Yuran Fernandes Kena Sanksi 12 Bulan dari Komdis PSSI, PSM Makassar Siap Ajukan Banding
PSS Sleman Lega Petik 3 Poin atas PSIS, Harapan Bertahan di BRI Liga 1 Makin Terlihat
Pelatih Persis Solo Siapkan Ramuan Khusus untuk Hadapi PSBS Biak di Papua
Jadwal Pertandingan Pekan 32 BRI Liga 1, Sabtu 10 Mei 2025
4 Bek Muda Lokal yang Bakal Berbanderol Mahal di BRI Liga 1 Musim Depan, Wani Piro?
BRI Liga1 : PSIS Makin Dekati Degradasi seusai Digebuk PSS, Caretaker Mahesa Jenar Minta Maaf
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}