Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Catatan Unik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia: 8 Kali Jumpa Vietnam dengan 3 Pelatih Berbeda

2024-12-26 17:30:02
5
Catatan Unik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia: 8 Kali Jumpa Vietnam dengan 3 Pelatih Berbeda
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Timnas Indonesia belakangan terlibat dalam rivalitas yang menarik dengan Vietnam. Hal ini tidak lepas dari catatan bahwa The Golden Star adalah lawan paling sering dihadapi Indonesia era Shin Tae-yong.

Awalnya, dua negara ASEAN yang acap kali dianggap rival Indonesia adalah Thailand dan Malaysia. Ada alasan khusus mengapa dua negara tersebut dianggap sebagai rival dan laga mereka selalu dinanti.

Thailand adalah 'Raja ASEAN' dan sering jadi batu sandungan bagi Indonesia di Piala AFF. Sedangkan, dengan akar historis dan status 'negara serumpun', pertemuan Indonesia dan Malaysia selalu menarik.

Belakangan, Vietnam muncul sebagai rival baru bagi Indonesia. Duel melawan Vietnam jadi salah satu agenda penting bagi Indonesia, begitu juga sebaliknya. Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Rekor Shin Tae-yong Lawan Vietnam

Rekor Shin Tae-yong Lawan Vietnam

Nguyen Quang Hai (kanan) merayakan golnya ke gawang Timnas Indonesia, Minggu (15/12/2024) (c) Dok. ASEAN United FC

Munculnya benih-benih rivalitas antara Indonesia dan Vietnam pada aspek sepak bola sejatinya terjadi cukup lama. Salah satu pemicunya adalah insiden injakan Doan Van Hao pada Evan Dimas di SEA Games 2019.

Namun, harus diakui bahwa pada era pelatih Shin Tae-yong rivalitas antara Indonesia dan Vietnam masuk babak yang menarik.

Hal ini tidak lepas dari fakta bahwa Vietnam adalah lawan paling sering dihadapi Indonesia era Shin Tae-yong. Pada semua ajang di level senior, Indonesia racikan Shin Tae-yong tercatat delapan kali berjumpa Vietnam.

Pada delapan laga tersebut, rekor kedua tim berimbang. Indonesia dan Vietnam sama-sama menorehkan tiga kemenangan. Dua laga lainnya berakhir imbang. Salah satu kemenangan ikonik Indonesia terjadi pada 26 Maret 2024, menang 3-0 di Stadion My Dinh.

2 dari 3 halaman

Shin Tae-yong Melawan 3 Pelatih Berbeda

Shin Tae-yong Melawan 3 Pelatih Berbeda

Park Hang-seo pada sesi jumpa pers leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno (c) Bagaskara Lazuardi

Shin Tae-yong delapan kali berhadapan dengan Vietnam dalam kapasitasnya sebagai pelatih Timnas Indonesia. Menariknya, pada delapan laga tersebut, Shin Tae-yong harus berjumpa tiga pelatih berbeda.

Tiga pelatih yang dihadapi Shin Tae-yong adalah Park Hang-seo (4 kali), Philippe Troussier (3 kali), dan Kim Sang-sik (1 kali).

Dari tiga nama tersebut, Park Hang-seo jadi lawan yang paling menyulitkan. Sebab, dari empat pertemuan dengan Park Hang-seo, Shin Tae-yong tak pernah menang. Rekor yang dicatat Shin Tae-yong adalah dua kali kalah dan dua kali imbang, tidak mampu bikin gol.

3 dari 3 halaman

video terbaru:

Pembaruan terkini