Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Akhirnya, Milan Sepakat Lepas Okafor ke Leipzig

2025-01-12 05:30:02
10
Akhirnya, Milan Sepakat Lepas Okafor ke Leipzig
Serie A 2024/2025: Selebrasi gol Noah Okafor dalam laga AC Milan vs Torino di pekan ke-1 (c) AP Photo/Antonio Calanni

Raksasa Serie A AC Milan diklaim telah mencapai kesepakatan dengan RB Leipzig untuk melepas Noah Okafor pada musim dingin 2025 ini.

Okafor merapat ke Milan pada 2023 lalu. Ia didatangkan dari klub RB Salzburg dengan bandrol sekitar 15.5 juta euro.

Ia dikontrak sampai 2028 di San Siro. Namun selama di klub tersebut Okafor lebih sering duduk di bangku cadangan saja.

Sejauh ini ia memang telah tampil 52 kali di semua ajang kompetisi. Okafor baru mengemas tujuh gol dan lima assist.

1 dari 4 halaman

Milan Lepas Okafor ke Leipzig

Milan Lepas Okafor ke Leipzig

Noah Okafor dikepung lawan di laga Lazio vs AC Milan, Serie A 2024/2025 (c) AP Photo/Andrew Medichini

Musim panas ini, AC Milan punya tambahan sejumlah pemain baru. Di antaranya adalah Alvaro Morata dan Tammy Abraham.

Ada juga Alex Jimenez yang bisa dimainkan sebagai winger. Milan pun punya stok penyerang yang cukup melimpah.

Situasi ini pun disebut membuat Okafor jengah karena ia makin terpinggirkan di bangku cadangan. Ia dilaporkan siap cabut dari San Siro.

Kebetulan, ada klub yang meminatinya yakni RB Leipzig. Di sisi lain Milan dilaporkan siap melepas pemain asal Swiss tersebut.

2 dari 4 halaman

Milan Raih Kesepakatan Dengan Leipzig

Milan Raih Kesepakatan Dengan Leipzig

Selebrasi Noah Okafor usai membobol gawang Torino, Minggu (18/8/2024) (c) AP Photo/Antonio Callani

Kini ada update terkait Noah Okafor. AC Milan dilaporkan sudah mencapai kesepakatan dengan RB Leipzig.

Milan akan melepas Okafor dengan status pinjaman pada musim dingin 2025 ini. Di sisi lain Leipzig punya opsi mempermanenkan sang penyerang dengan harga sekitar 25 juta euro.

Informasi ini dibagikan oleh Fabrizio Romano. Pakar transfer asal Italia ini juga menyebut gaji Okafor akan ditanggung sepenuhnya oleh Leipzig.

Okafor juga dilaporkan akan terbang ke Jerman pada hari Jumat (10/01/2025) ini. Ia akan langsung menjalani tes medis.

3 dari 4 halaman

Jadwal AC Milan Berikutnya

Jadwal AC Milan Berikutnya

Pemain AC Milan merayakan juara Piala Super Italia 2024. (c) AP Photo/Altaf Qadri

Kompetisi: Serie A

Pertandingan: AC Milan vs Cagliari

Stadion: San Siro

Hari: Minggu, 12 Juni

Kickoff: 02.45 WIB

4 dari 4 halaman

Klasemen Serie A

(Fabrizio Romano)

video terbaru:

Pembaruan terkini