Maarten Paes: Kesetiaan dan Dukungan Suporter Timnas Indonesia Layak Lolos Piala Dunia 2026


Maarten Paes takjub dengan dukungan suporter Timnas Indonesia selama Putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Maarten Paes merasa faktor itu membuat Skuad Garuda layak tampil di Piala Dunia.
Ia membicarakan loyalitas pendukung Timnas Indonesia ke wartawan Amerika Serikat. Momen itu berlangsung di Media Day MLS 2025 dengan FC Dallas.
"Kesetiaan dan dukungan itu layak mendapatkan tempat di Piala Dunia 2026. Anda bisa lihat di piala dunia betapa loyal dan passionate-nya mereka, luar biasa," ujar Paes.
"Kami punya kesempatan besar kali ini. Kami hanya beberapa poin lagi. Bahkan jika peringkat 3-4 masih ada kesempatan ke babak berikut," katanya menambahkan.
Pintu terbuka lebar untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Apalagi putaran final juga digelar di Dallas, Amerika Serikat, wilayah Paes bermain saat ini.
Tantangan Besar Timnas Indonesia di Bulan Maret 2025
Timnas Indonesia bertengger di ranking kedua Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda mengoleksi enam poin dalam enam laga.
Timnas Indonesia cuma tertinggal satu poin dari Australia di posisi runner-up. Nantinya juara dan peringkat kedua Grup C akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia masih menyisakan empat partai di Grup C. Masing-masing menghadapi Australia, Bahrain, China, dan Jepang. Lawan Australia dan Bahrain bakal diadakan pada Maret 2025.
"Ini merupakan tantangan besar namun Maret 2025 sangatlah penting," imbuh Paes.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Pembaruan terkini:
Link Live Streaming BRI Liga 1: Persib Vs Barito Putera
Kerap Kebobolan Injury Time di BRI Liga 1, Pelatih Persebaya Malah Sindir Wasit
Demi Tampil di Asia, Persebaya Wajib Waspadai Semen Padang yang Berjuang Hindari Degradasi
Hasil BRI Liga 1: PSS Curi Kemenangan di Kandang PSIS, Persita Disikat Dewa United
Ikut Main dalam Laga Simulasi di Stadion Kanjuruhan, Evandra Florasta Diajak Gabung Arema FC
Paul Munster Beri Selamat Persebaya Dapat Lisensi AFC, Musim Depan Hengkang?
Sepak Bola Indonesia Berduka, CEO Persiba Meninggal Dunia dalam Usia 33 Tahun
Link Live Streaming BRI Liga 1: Dewa United Vs Persita
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}