Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Nova Arianto Bersyukur Timnas Indonesia U-17 Hajar Kepulauan Mariana Utara 10-0

2024-10-27 11:30:02
43
Nova Arianto Bersyukur Timnas Indonesia U-17 Hajar Kepulauan Mariana Utara 10-0
Starting XI Timnas Indonesia pada laga lawan Mariana Utara di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 (c) Media PSSI

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto bersyukur. Pasalnya, timnya dapat menghajar Kepulauan Mariana Utara di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Bermain di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref, Timnas Indonesia U-17 menghajar Kepulauan Mariana Utara 10-0 pada Jumat (25/10/2024) malam WIB dalam laga kedua Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Sepuluh gol Timnas Indonesia U-17 dibuat oleh Zahaby Gholy pada menit ke-1 dan ke-9, Aldyansyah Taher ke-15 dan ke-24, Evandra Florasta ke-21.

Selain itu, gol Timnas Indonesia U-17 juga bersumber dari I Komang Gelgel pada meit ke-23 dan ke-42, Ida Bagus ke-69, Daniel Alfredo ke-87, dan Fadly Alberto Hengga ke-90+2.

1 dari 3 halaman

Komentar Nova

Komentar Nova

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Tambahan tiga poin ini membuat Timnas Indonesia U-17 mempertahankan posisi kedua klasemen sementara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Garuda Muda mengoleksi enam angka dari dua partai.

Dalam pertandingan terakhirnya di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Australia di di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada Minggu (27/10).

"Yang pasti pertandingan yang patut kita syukuri ya, sekali lagi memang dari awal kita persiapkan pemain untuk bagaimana kita menghadapi Australia," ujar Nova.

"Kita coba semua pemain yang belum tampil, saya lihat cukup maksimal walaupun ada beberapa peluang yang harusnya bisa menjadi gol tetapi tidak," imbuhnya.

2 dari 3 halaman

Hasil dan Jadwal Lengkap Grup G

Hasil dan Jadwal Lengkap Grup G

Aksi Aldiyansyah Taher bersama Timnas Indonesia U-17 pada laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 (c) Media PSSI

Rabu, 23 Oktober 2024

  • 21.30 WIB: Timnas Indonesia U-17 1-0 Kuwait - RCTI, Vision+

Kamis, 24 Oktober 2024

  • 00.30 WIB: Australia 19-0 Kepulauan Mariana Utara - RCTI, Vision+

Jumat, 25 Oktober 2024

  • 21.30 WIB: Kepulauan Mariana Utara 0-10 Timnas Indonesia U-17 - RCTI, Vision+

Sabtu, 26 Oktober 2024

  • 00.30 WIB: Kuwait 1-3 Australia - RCTI, Vision+

Minggu, 27 Oktober 2024

  • 21.30 WIB: Australia vs Timnas Indonesia U-17 - RCTI, Vision+

Senin, 28 Oktober 2024

  • 00.30 WIB: Kuwait vs Kepulauan Mariana Utara - RCTI, Vision+
3 dari 3 halaman

Klasemen Grup G

Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 (c) AFCKlasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 (c) AFC

(Bola.net/Fitri Apriani)

Pembaruan terkini:

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini