Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Nova Arianto Akui Laga Indonesia U-17 vs Australia U-17 Mencederai Fair Play

2024-11-01 13:30:02
51
Nova Arianto Akui Laga Indonesia U-17 vs Australia U-17 Mencederai Fair Play
Aksi Nova Arianto ketika Timnas Indonesia bermain lawan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2024 (c) Media PSSI

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengakui bahwa laga lawan Australia U-17 memang sedikit mencederai asas fair play dalam sepak bola.

Kontroversi terjadi saat Timnas Indonesia U-17 menghadapi Timnas Australia U-17 di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Sebab, kedua tim seperti sama-sama tidak ingin menang.

Timnas Australia U-17 hanya bermain di area pertahanan mereka sendiri. Sementara para pemain Timnas Indonesia U-17 juga tidak mencoba merebut bola.

Pada akhirnya, tak ada pemenang di laga tersebut. Duel berakhir imbang 0-0.

1 dari 2 halaman

Mencederai Fair Play

Mencederai Fair Play

Aksi pemain Timnas Indonesia U-17 pada laga lawan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2024 (c) Media PSSI

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto baru-baru ini angkat bicara mengenai laga melawan Timnas Australia U-17 itu.

Nova Arianto sadar apa yang dilakukan pada laga itu mencederai semangat fair play. Nova pun menyatakan dirinya hanya berusaha agar Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Asia U-17 2025.

"Saya tahu karena itu mencederai fair play. Bukan karena kami takut ketemu siapa. Tapi bagaimana kami lolos ke Piala Asia U-20 2025," ujar Nova Arianto di kanal Youtube Indosiar belum lama ini.

2 dari 2 halaman

Hati yang Bergejolak

Hati yang Bergejolak

Aksi pemain Timnas Indonesia U-17 pada laga lawan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2024 (c) Media PSSI

Nova Arianto pun menyebut hatinya bergejolak setelah melihat pertandingan Timnas Indonesia U-17 melawan Timnas Australia U-17 itu.

Namun, Nova Arianto mencoba menerima dengan lapang dada hasil pertandingan itu. Juga dengan hujatan yang ia dapatkan dari publik sepak bola Indonesia.

"Hati saya bergejolak, karena ini jauh dari fair play. Tapi kalau jalannya lolos seperti ini ya saya ambil. Paling risikonya saya setelah ini dihujat," tandasnya.

Disadur dari: Bola.com/Hery Kurniawan-Hendry Wibowo
Published: 31/10/2024

Pembaruan terkini:

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini