Jadwal Lengkap China Masters 2024, 19-24 November 2024
Jadwal lengkap pertandingan China Masters 2024 pada 12-17 November 2024. Turnamen bulu tangkis bergengsi ini digelar di Shenzhen Gymnasium, Shenzhen. Pertandingan bisa disaksikan secara langsung dan live streaming lewat SPOTV di Vidio mulai babak 16 besar.
China Masters pertama kali digelar pada 2005. China menjadi negara dengan gelar terbanyak, yakni 62 gelar. Jepang berada di peringkat kedua dengan 6 gelar, sementara Indonesia berada di peringkat ketiga dengan 5 gelar.
Dalam China Masters edisi kali ini, skuad Merah Putih menurunkan 11 wakil, yakni 2 di sektor tunggal putra, 1 di sektor tunggal putri, 5 di sektor ganda putra, 2 di sektor ganda putri, dan 1 di sektor ganda campuran.
Para pebulu tangkis Indonesia yang berlaga di lapangan sudah pasti akan berjuang gigih dalam turnamen Super 750 ini. Selain untuk mengharumkan nama bangsa, mereka juga akan memperebutkan total hadiah $1.150.000 atau Rp18,2 miliar.
Berikut daftar pebulu tangkis Indonesia yang turun di China Masters 2024 beserta jadwal lengkap pertandingannya.
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di China Masters 2024
Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di Kumamoto Masters Japan 2024. (c) PBSITunggal Putra (2):
- Jonatan Christie
- Chico Aura Dwi Wardoyo
Tunggal Putri (1):
- Gregoria Mariska Tunjung
Ganda Putra (5):
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin
- Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana
- sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Ganda Putri (2):
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
- Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ganda Campuran (1):
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja
Link Live Streaming China Masters 2024
Bolaneters bisa menyaksikan pertandingan China Masters 2024 di SPOTV dengan cara mengakses situs Vidio di tautan ini atau aplikasi Vidio di smartphone atau televisi Anda lewat paket-paket berlangganan berikut.
- SPOTV: Rp30.000 (30 hari)
- Platinum + SPOTV: Rp59.000 (30 hari)
- Diamond + SPOTV: Rp120.000 (30 hari)
PERHATIAN: Jadwal siaran ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dari stasiun televisi bersangkutan dan bukan merupakan tanggung jawab Bola.net.
Berikut jadwal pertandingan China Masters 2024.
Hasil Babak Pertama, 19 November 2024
Jonatan Christie vs Loh Kean Yew (Singapura): 21-17, 19-21, 21-11
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (India): 22-24, 21-13, 21-18
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani: 16-21, 17-21
Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia): 12-21, 18-21
Jadwal Lanjutan Babak Pertama, 20 November 2024
Lapangan 1 - mulai 08.00 WIB
- Match 8: Gregoria Mariska Tunjung vs Pornpawee Chochuwong (Thailand)
Lapangan 2 - mulai 11.00 WIB
- Match 6: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Zhang Han Yu/Yang Jia Yi (China)
Lapangan 3 - mulai 14.30 WIB
- Match 12: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti
- Match 14: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana
Jadwal Pertandingan Selanjutnya
Babak 16 Besar, 21 November 2024
Babak Perempat Final, 22 November 2024
Babak Semifinal, 23 November 2024
Babak Final, 24 November 2024
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Pandit Sepak Bola Arab Saudi: Herve Renard Blunder, Anggap Remeh Timnas Indonesia!
Darts National Competition Final Series 2024 Akan Digelar Pekan Ini
GWS! Ini Alasan Megawati Absen Ketika Red Sparks Berjumpa Pink Spiders
Mengenal Jay Idzes, Pemain Indonesia Pertama yang Main di Liga Italia
Media Arab Saudi: Timnas Indonesia dengan Cita Rasa Belanda
Kapan Timnas Indonesia Main Lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Masih Belum Lengkap, Ini Starting XI Pilihan Ruben Amorim dalam Sesi Latihan Perdana MU
Jadwal Lengkap China Masters 2024, 19-24 November 2024
Siaran Langsung BRI Liga 1 Malut United FC vs Persis Matchweek 11 di Vidio
Prediksi BRI Liga 1: Semen Padang vs PSM Makassar 21 November 2024