Daftar Pemain Timnas Myanmar untuk Piala AFF 2024


Daftar pemain Timnas Myanmar untuk Piala AFF 2024. Dalam ajang yang kini bernama resmi Piala ASEAN ini, Myanmar menjadi lawan pertama Timnas Indonesia di Grup B.
Selain Myanmar dan Timnas Indonesia, Grup B Piala AFF 2024 juga berisi tiga tim lainnya, yakni Vietnam, Filipina, dan Laos. Myanmar bisa dibilang menjadi tim kuda hitam di grup ini.
Myanmar memulai petualangan mereka di Piala AFF 2024 dengan menjamu Indonesia pada 9 Desember 2024. Kemudian, Myanmar akan menantang tuan rumah Filipina pada 12 Desember.
Selanjutnya, Myanmar bakal bermain sebagai tuan rumah kala menerima kunjungan Lao pada 18 Desember sebelum tiga hari kemudian bertandang ke Vietnam pada laga terakhir.
Materi Pemain Myanmar
Pelatih Myo Hlaing Win mengumumkan skuad sementara Myanmar untuk Piala AFF 2024 pada Senin, 25 November lalu 2024 kemarin. Total ada 30 pemain yang dipanggil ke skuad sementara tersebut.
Dari 30 nama tersebut, ada delapan nama pemain yang merumput di luar Myanmar. Salah satunya adalah Win Naing Tun yang pernah memperkuat klub Liga 1, Borneo FC.
Myanmar jelas mengintip peluang lolos ke semifinal setelah Timnas Indonesia memilih mengirim skuad dengan mayoritas usia di bawah 22 tahun.
Daftar Pemain Timnas Myanmar
Berikut daftar skuad sementara Myanmar untuk Piala AFF 2024 selengkapnya:
- Kiper: Sann Satt Naing (Yangon United), Pyae Phyo Thu (Shan United), Zin Nyi Nyi Aung (Dagon Star United), Nay Lin Htet (Hantharwaddy United)
- Bek: Nanda Kyaw (Shan United), Hein Phyo Win (Shan United), Soe Moe Kyaw (Tiffy Army), Thiha Htet Aung (Dagon Star United), Thet Hein Soe (Shan United), Aung Wunna Soe (Shan United), Lat Wai Phone (Hantharwady United), Ye Lin Htet (Yangon United), Thu Rein Soe (Yangon United)
- Gelandang: Maung Maung Lwin (Lamphun Warriors), Lwin Moe Aung (Rayong), Wai Lin Aung (Yangon United), Myat Kaung Khant (Shan United), Zaw Win Thein (Yangon United), Nay Moe Naing (Hanthawady United), Ye Yint Aung (Shan United), Aung Naing Win (Dagon Star United), Oakkar Naing (Yangon United), Khun Kyaw Zin Hein (Shan United), Khaing Ye Win
- Penyerang: Than Paing (Kanchanaburi Power), Win Naing Tun (Chiangrai United), Hein Htet Aung (Negeri Sembilan), Aung Kaung Mann (Nakhon Ratchasima), Thiha Zaw (Nagaworld), Yan Kyaw Htwe (Yangon United).
Jadwal Grup B Piala AFF 2024
9 Desember 2024
- Myanmar vs Indonesia
- Laos vs Vietnam
12 Desember 2024
- Indonesia vs Laos
- Filipina vs Myanmar
15 Desember 2024
- Laos vs Filipina
- Vietnam vs Indonesia
18 Desember 2024
- Filipina vs Vietnam
- Myanmar vs Laos
21 Desember 2024
- Vietnam vs Myanmar
- Indonesia vs Filipina
Pembaruan terkini:
Absen Setahun, Hidayat Siap Comeback saat Persebaya Menjamu Semen Padang
Link Live Streaming BRI Liga 1 di Vidio Siang Ini: PSBS Biak Vs Persis Solo
X-Files Usiran Final Ligina V 1999: Ketika PSIS dan Persebaya Satu Pesawat Naik Hercules ke Manado
Gengsi Tim Juara, Gelandang Asing Persib Tak Mau Sia-siakan 2 Laga Terakhir di BRI Liga 1
Kisah Bonggo Pribadi: Selama 7 Tahun, Sang Kapten Tim Pernah Merasakan Jatuh Bangun Bersama PSIS
4 Pemain PSIS yang Layak Jadi Rebutan di Bursa Transfer: Amunisi Berlabel Timnas Bakal Jadi Incaran!
Mengenal 2 Pemain Naturalisasi China: Timnas Indonesia Wajib Waspada!
Prediksi Arema FC Vs Persik Kediri: Singo Edan Tak Ingin Rusak Momentum Pulang ke Rumah
Prediksi BRI Liga 1 Persebaya Vs Semen Padang: Saling Sikut demi Target Masing-Masing
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}