Jayapura - Upaya PSBS Biak untuk melanjutkan tren positifnya demi menembus lima besar klasemen bakal mendapatkan tantangan dari Persis Solo, pada pertandingan pekan ke-32 BRI Liga 1 2024/2025.
Dengan demikian, PSBS Biak dan Persis Solo sama-sama mengusung misinya masing-masing saat berjumpa di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Minggu (11/5/2025) pukul 15.30 WIB.
Skuad Badai Pasifik yang saat ini menduduki peringkat keenam klasemen punya kans untuk mendekati papan atas. Dengan koleksi 47 pon dari 31 laga, PSBS hanya terpaut tiga poin saja dari Borneo FC di urutan kelima.
Sementara itu, Persis Solo mengusung ambisi besar untuk bisa lolos dari zona degradasi. Mereka masih tertahan di peringkat ke-14 dengan koleksi 32 poin dari 31 pertandingan. Berikut Bola.com menyajikan prediksinya.
Konsistensi Tuan Rumah

Kesuksesan PSBS Biak mengatrol posisinya ke peringkat enam tak terlepas dari performa konsistennya di BRI Liga 1 2024/2025. Skuad asuhan Marcos Samso itu sudah tak terkalahkan dalam delapan laga terakhir.
Bahkan, PSBS bisa menang lima kali dari enam laga paling anyar, termasuk menggebuk Borneo FC (1-0) dan Bali United (2-0). Tim penghuni peringkat keempat, Malut United, juga dipaksa bermain seri oleh Badai Pasifik (1-1).
Laskar Sambernyawa tentu harus berhati-hati dengan hadirnya sederet penyerang asing milik tuan rumah yang bersinar musim ini. Yang pertama ialah Alexsandro Ferreira dos Santos yang telah mengepak 12 gol.
Dari dua laga terakhir, dia sukses mencetak tiga gol. Selain itu, ada juga striker asal Argentina, Abel Arganaraz, yang punya catatan sembilan gol serta empat assist. Dari tiga laga terakhir, ia sukses mencetak dua gol dan satu assist.
Kondisinya Timpang

Di saat PSBS Biak bisa panen berkah dari moncernya para penyerang asing, situasi yang berbeda kini justru dialami Persis Solo. Laskar Sambernyawa tak memiliki sosok juru gedor yang bisa jadi tumpuan pada BRI Liga 1 2024/2025.
Kolektor gol terbanyaknya ialah Moussa Sidibe. Pemain kelahiran Bamako, Mali, itu memang bisa mengepak delapan gol serta empat assist. Selain dia, tidak ada sosok pemain tajam di skuad asuhan Ong Kim Swee.
Situasi inilah yang kerap kali menyulitkan tim asal Kota Bengawan itu, termasuk ketika laga terakhir kalah 0-1 dari Arema FC. Mereka sebetulnya punya banyak peluang, tetapi tak ada yang dikonversi jadi gol.
Ong Kim Swee tentu harus bisa memutar otak untuk mencari cara terbaik membawa pulang poin dari markas PSBS. Apalagi, mereka butuh tambahan poin untuk menjaga jarak dari zona degradasi.
Prediksi Susunan Pemain
PSBS Biak (4-2-3-1): John Pigai; Marckho Sandy, Jonata Machado, Julian Velazquez, Febrianto Uopmabin; Muhammad Tahir, Yano Putra; Jeam Kelly Sroyer, Abel Arganaraz, Williams Lugo; Alexsandro dos Santos;
Pelatih: Marcos Samso
Persis Solo (4-3-3): Muhammad Riyandi; Rizky Dwi Febrianto, Cleylton Santos, Eky Taufik, Althaf Indie Alrizky; Lautaro Belleggia, Ripal Wahyudi, Zanadin Fariz; Fransiskus Alesandro, Jhon Cley, Moussa Sidibe;
Pelatih: Ong Kim Swee
- Prediksi Bola.com: 50:50
- Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura
- Minggu (11/5/2025)
- Kick-Off: 15.30 WIB
- Live: Indosiar dan Vidio.com
{{ comment.content }}