Manchester City Lagi Terpuruk, Pep Guardiola: Badai Pasti Berlalu!
Manajer Manchester City, Josep Guardiola kembali bicara seputar tren buruk yang dialami timnya. Ia menyakini bahwa situasi buruk ini akan segera mereda.
Di akhir pekan kemarin, Manchester City jadi buah bibir. Ini disebabkan sang juara bertahan EPL itu kalah dengan skor telak 4-0 melawan Tottenham.
Kekalahan ini membuat City sudah menelan lima kekalahan beruntun di semua kompetisi. Alhasil mulai banyak yang menilai bahwa era kejayaan The Cityzens telah berakhir.
Meski begitu, Pep menolak untuk menyerah begitu saja. Ia meyakini bahwa tren negatif ini akan segera berakhir dan City akan berjaya lagi.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Cari Jalan Keluar
Josep Guardiola pada laga Sporting CP vs Man City di Liga Champions 2024/2025 (c) AP Photo/Armando FrancaDalam wawancaranya baru-baru ini, Pep menegaskan bahwa ia tidak akan menyerah dengan kondisi kritis yang dialami timnya.
Ia optimistis bahwa ia akan menemukan cara untuk membangkitkan kembali Manchester City menjadi tim yang perkasa.
"Saya akan menemukan jalan keluarnya. Ketika kami mulai menelan sejumlah kekalahan, saya bilang ke semua orang bahwa saya akan menemukan jalan keluarnya," ungkap Pep.
Satu Visi
Ekspresi Erling Haaland usai gagal mengeksekusi penalti dalam laga Sporting Lisbon vs Manchester City di Liga Champions 2024/2025. (c) AP Photo/Armando FrancaPep menyebut bahwa bukan hanya dirinya yang ingin membawa Manchester City keluar dari keterpurukan.
Ia menyebut bahwa para pemainnya juga tidak mau tinggal diam dengan situasi tersebut dan mereka satu visi untuk menyelesaikan masalah ini.
"Saya selalu mempercayai tim saya dan ini bukan kali pertama kami menghadapi situasi ini. Anda mungkin meragukan kami, namun saya bisa memastikan bahwa mereka benar-benar berjuang untuk menyelesaikan masalah ini," pungkasnya.
Laga Berikutnya
Selebrasi gol Erling Haaland pada laga Brighton vs Man City di pekan ke-11 Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Alastair GrantManchester City bertekad untuk memutus tren negatif mereka pada tengah pekan ini.
The Cityzens akan berhadapan dengan Feyenoord di ajang Liga Champions dan mereka bertekad untuk memetik kemenangan di partai ini.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Prediksi Manchester City vs Feyenoord 27 November 2024
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 23-26 November 2024
- Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
- Mohamed Salah Ingatkan Liverpool: Jangan Remehkan Manchester City
video terbaru:
Pembaruan terkini:
5 Pemain MU yang Posisinya Diubah Ruben Amorim di Laga Debutnya: Amad Diallo Beri Harapan Bagus?
Makan Siang di Taverna Dos Trovadores, Dibuat Salfok dengan Syal Cristiano Ronaldo
Manchester City Lagi Terpuruk, Pep Guardiola: Badai Pasti Berlalu!
Diimbangi Ipswich Town, Pemain MU Terlalu Banyak Mikir Sih!
Max Verstappen: Saya Nggak Pernah Nyangka Bisa Jadi 4 Kali Juara Formula 1
Di Balik Debut Ruben Amorim di MU: 3 Pemain Bikin Sang Pelatih Senewen!
Hasil Liga Champions Asia: Brace Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Kalahkan Al Gharafa 3-1