Link Live Streaming Newcastle vs Liverpool - Premier League
Newcastle dan Liverpool akan bertanding di pekan ke-14 Premier League 2024/2025. Pertandingan Liga Inggris antara Newcastle vs Liverpool ini dijadwalkan kick-off Kamis, 5 Desember 2024, jam 02.30 WIB, live streaming Champions TV 6 di Vidio.
Newcastle sejauh ini baru mengumpulkan 19 poin hasil lima kali menang, empat kali imbang, dan empat kali kalah. Dalam dua laga terakhir, Newcastle kalah 0-2 menjamu West Ham dan imbang 1-1 dengan tuan rumah Crystal Palace.
Dalam dua laga itu, pemain-pemain Newcastle semuanya mandul. Satu gol kontra Palace pun berupa gol bunuh diri pemain lawan.
Sebaliknya, Liverpool menang 15 kali dan tak terkalahkan dalam 16 laga terakhir di semua kompetisi. Pasukan Arne Slot juga selalu menang dalam tujuh yang terkini.
Dalam tujuh laga itu, Liverpool menang 3-2 dan 2-1 vs Brighton, 4-0 vs Bayer Leverkusen, 2-0 vs Aston Villa, 3-2 vs Southampton, serta 2-0 vs Real Madrid dan Manchester City. Saat menumbangkan Madrid dan Man City, Cody Gakpo selalu menyumbang satu gol, sedangkan gol-gol lainnya disumbangkan oleh Alexis Mac Allister (vs Madrid) dan Mohamed Salah (penalti vs Man City).
Liverpool sedang ganas-ganasnya. Newcastle, meski main kandang, sangat berpotensi menjadi korban mereka yang berikutnya.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Newcastle vs Liverpool
Logo Premier League/Liga Inggris (c) EPLKompetisi: Premier League/Liga Inggris
Pertandingan: Newcastle vs Liverpool
Stadion: St James' Park
Hari, tanggal: Kamis, 5 Desember 2024
Jam: 02.30 WIB
Siaran langsung TV: -
Live streaming: Champions TV 6 di Vidio
Link live streaming: Klik di sini
PERHATIAN: Ada beberapa pilihan paket untuk live streaming konten sport di Vidio. Ada paket Platinum dengan harga mulai Rp39.000, dan ada pula paket Diamond (Platinum + Premier League) dengan harga mulai Rp79.000. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Prediksi Starting XI Newcastle vs Liverpool
Selebrasi Anthony Gordon usai membobol gawang Manchester City, Sabtu (28/9/2024) (c) Premier League OfficialNewcastle (4-3-3): Pope; Hall, Burn, Schar, Livramento; Joelinton, Guimaraes, Tonali; Gordon, Wilson, Barnes.
Pelatih: Eddie Howe.
Info skuad: Sven Botman (cedera), Jamaal Lascelles (cedera), Emil Krafth (cedera), Alexander Isak (meragukan).
Liverpool (4-2-3-1): Kelleher; Robertson, Van Dijk, Gomez, Alexander-Arnold; Mac Allister, Gravenberch; Gakpo, Jones, Salah; Nunez.
Pelatih: Arne Slot.
Info skuad: Alisson Becker (cedera), Federico Chiesa (cedera), Diogo Jota (cedera), Kostas Tsimikas (cedera), Ibrahima Konate (cedera), Conor Bradley (cedera).
Head to Head Newcastle vs Liverpool
Pemain Liverpool merayakan gol Cody Gakpo ke gawang Manchester City di Premier League 2024/2025, Minggu (1/12/2024) malam WIB. (c) AP Photo/Ian Hodgson5 pertemuan terakhir
02/01/24 Liverpool 4-2 Newcastle (Premier League)
27/08/23 Newcastle 1-2 Liverpool (Premier League)
19/02/23 Newcastle 0-2 Liverpool (Premier League)
01/09/22 Liverpool 2-1 Newcastle (Premier League)
30/04/22 Newcastle 0-1 Liverpool (Premier League).
5 pertandingan terakhir Newcastle (M-M-M-K-S)
31/10/24 Newcastle 2-0 Chelsea (EFL Cup)
02/11/24 Newcastle 1-0 Arsenal (Premier League)
10/11/24 Nottingham Forest 1-3 Newcastle (Premier League)
26/11/24 Newcastle 0-2 West Ham (Premier League)
30/11/24 Crystal Palace 1-1 Newcastle (Premier League).
5 pertandingan terakhir Liverpool (M-M-M-M-M)
06/11/24 Liverpool 4-0 Bayer Leverkusen (Liga Champions)
10/11/24 Liverpool 2-0 Aston Villa (Premier League)
24/11/24 Southampton 2-3 Liverpool (Premier League)
28/11/24 Liverpool 2-0 Real Madrid (Liga Champions)
01/12/24 Liverpool 2-0 Manchester City (Premier League).
Statistik Newcastle vs Liverpool
Selebrasi Mohamed Salah dalam laga Liverpool vs Manchester City di Premier League 2024/2025, Minggu (1/12/2024) malam WIB. (c) AP Photo/Ian Hodgson- Newcastle tanpa kemenangan dalam 15 laga terakhir vs Liverpool di Premier League (M0 S4 K11).
- Newcastle di Premier League musim ini: M5 S4 K4, gol 14-14.
- Newcastle cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhir di Premier League (M2 S3 K4).
- Dalam laga kandang terakhirnya di Premier League, Newcastle kalah 0-2 lawan West Ham.
- Liverpool di Premier League musim ini: M11 S1 K1, gol 26-8.
- Liverpool selalu menang dalam 7 laga terakhir di semua kompetisi.
- Liverpool menang 8 kali dan tak terkalahkan dalam 9 laga terakhir di Premier League (M8 S1 K0).
- Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhir di Premier League.
- Liverpool cuma 1 kali clean sheet dalam 4 laga tandang terakhir di Premier League.
- Liverpool selalu menang dalam 6 laga terakhir vs Newcastle di Premier League.
- Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhir vs Newcastle di Premier League.
- Liverpool cuma 2 kali clean sheet dalam 7 laga terakhir vs Newcastle di Premier League.
Klasemen Premier League
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Akhirnya, Kepa Arrizabalaga Telah Putuskan Masa Depannya di Chelsea
Full Team! Ruben Amorim Bawa 24 Pemain MU untuk Hadapi Viktoria Plzen
Hitung-hitungan Ranking FIFA Timnas Indonesia Lawan Laos: Bisakah Push Rank Lagi Jika Menang?
Prediksi Fenerbahce vs Athletic Bilbao 11 Desember 2024
Link Live Streaming Benfica vs Bologna - Liga Champions
Ketagihan, Manchester United Ingin Boyong Pemain Bayern Munchen Lagi
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Persis Solo 12 Desember 2024
Jadwal Siaran Langsung BWF World Tour Finals 2024 di Vidio Hari Ini, 11 Desember 2024
Prediksi BRI Liga 1: PSBS Biak vs Persita Tangerang 12 Desember 2024
Man of the Match Atalanta vs Real Madrid: Jude Bellingham
Begini Kondisi Rumput Stadion Manahan Jelang Laga Timnas Indonesia vs Laos