Kurnia Meiga Minta Suporter Bakar Semangat Timnas Indonesia Vs Filipina demi Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024: Laga Penentuan


Kurnia Meiga meminta suporter untuk membakar semangat Timnas Indonesia. Skuad Garuda akan menghadapi Filipina dalam laga hidup dan mati Piala AFF 2024.
Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada Sabtu (21/12). Pertandingan terakhir Grup B Piala AFF 2024 yang menentukan itu bakal bergulir di Stadion Manahan, Solo.
"Saya masih mengikuti kiprah Timnas Indonesia," ujar Kurnia Meiga kepada wartawan.
"Ini kan akan melawan Filipina pada Sabtu dan ini kan partai penentuan untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024, apalagi ini kita main di kandang," katanya menambahkan.
Penuhi Stadion Manahan
Kurnia Meiga berharap publik Solo dan sekitarnya dapat memenuhi Stadion Manahan. Selain bisa memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia, suporter juga dapat melancarkan tekanan ke Filipina.
"Semoga bisa dapat dukungan penuh dari suporter, dan main di kandang ini bisa membangkitkan semangat pemain Timnas Indonesia untuk lolos ke babak selanjutnya," imbuh Kurnia Meiga.
Kurnia Meiga merupakan kiper Timnas Indonesia medio 2013-2017 dengan koleksi sepuluh caps. Ia adalah penjaga gawang utama Skuad Garuda di Piala AFF 2016 ketika menjadi runner-up.
Timnas Indonesia masih harap-harap cemas untuk melaju ke babak empat besar Piala AFF 2024. Pasalnya, Skuad Garuda bertengger di posisi kedua dengan empat poin, ditempel ketat Myanmar yang juga memiliki nilai sama.
Artinya, Timnas Indonesia harus menang atas Filipina untuk mengunci tiket ke babak semifinal Piala AFF 2024. Bukan hanya itu, Garuda juga wajib mencetak banyak gol.
Daftar 24 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
• Kiper: Cahya Supriadi, Erlangga Setyo, Daffa Fasya
• Belakang: Pratama Arhan, Robi Darwis, Sulthan Zaky, Kakang Rudianto, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, Asnawi Mangkualam, Mikael Alfredo Tata, Kadek Arel, Achmad Maulana Syarif
• Gelandang: Marselino Ferdinan, Zanadin Fariz, Rayhan Hannan, Rivaldo Pakpahan, Arkhan Fikri
• Penyerang: Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Arkhan Kaka, Rafael Struick, Victor Dethan, Alfriyanto Nico
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Indonesia vs Filipina: Siapa yang Bersinar, Ferarri atau Baldisimo?
- Mau Pilih Siapa? Melihat Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2024
- Mau Lolos Piala Dunia 2026? Timnas Indonesia Harus Lakukan Hal Ini
- Posisi Klasemen Indonesia Jelang Lawan Filipina di Laga Terakhir Piala AFF 2024
Pembaruan terkini:
Lakukan Tekel Horor ke Febri Hariyadi, Murilo Mendes: Maaf, Saya Tak Ada Niat Menyakiti
Gercep! Satu Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia Vs China dan Jepang
Duel Sengit Lini per Lini: Madura United dan Borneo FC Samarinda Andalkan Perpaduan Asing Lokal
3 Klub BRI Liga 1 yang Belum Pernah Terdegradasi Sejak Penggabungan Kompetisi 30 Tahun
Prediksi PSM Vs Malut United di BRI Liga 1: Amankan 5 Besar
Persebaya Surabaya Bertekad Finis Posisi 2 Demi Tampil di Kompetisi Asia Musim Depan
Tradisi Arema FC untuk Korban Tragedi Kanjuruhan yang Terlihat di Laga Simulasi
Komentar
Belum ada komentar
{{ comment.content }}