Posisi saat ini: Kembali ke laman beranda news

Kocak! Jelang Duel Indonesia vs Arab Saudi, Ivar Jenner Berubah Jadi Pratama Arhan

2024-11-18 19:30:02
5
Kocak! Jelang Duel Indonesia vs Arab Saudi, Ivar Jenner Berubah Jadi Pratama Arhan
Ivar Jenner ketika berlatih bersama Timnas Indonesia (c) PSSI

Gelandang Timnas Indonesia Ivar Jenner iseng-iseng menirukan gerakan ikonik Pratama Arhan dalam melakukan lemparan ke dalam jelang duel lawan Timnas Arab Saudi.

Timnas Indonesia baru saja berduel lawan Timnas Jepang di matchday 5 Grup C ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jumat (15/11/2024). Setelah melawan Samurai Biru, skuad Garuda dijadwalkan bakal berduel melawan Arab Saudi pada hari Selasa (19/11/2024).

Skuad Indonesia akan berusaha meraih hasil positif di laga lawan Arab Saudi. Sebab sebelumnya di laga lawan Jepang, mereka kalah telak 0-4.

Skuad Indonesia tampaknya sudah move on dari hasil tersebut. Mereka kini fokus menghadapi Arab Saudi.

1 dari 4 halaman

Jenner Tiru Arhan

Jenner Tiru Arhan

Pratama Arhan ketika berlatih bersama Timnas Indonesia (c) PSSI

Suasana latihan skuad Garuda sendiri tampak cukup rileks. Contohnya dari video yang diunggah oleh akun X Timnas Indonesia pada hari Minggu (17/11/2024).

Mereka mengunggah video Ivar Jenner berubah menjadi Pratama Arhan. Ia menirukan gerakan ikonik Arhan kala melakukan lemparan ke dalam.

Detail lemparan ke dalam itu sendiri cukup diperhatikan Jenner. Ia mulanya menirukan gerakan Arhan berusaha meminta dukungan suporter.

Kemudian disusul gerakan mengelap bola dengan handuk. Setelah itu dengan dibumbui gerakan memutar, ia berlari dan melempar bola ke dalam.

Lemparannya cukup jauh. Tapi tentu saja tak sebagus lemparan Arhan.

2 dari 4 halaman

Video Ivar Jenner Berubah Jadi Pratama Arhan

Berikut video ketika Ivar Jenner menirukan lemparan ke dalam Pratama Arhan.

3 dari 4 halaman

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia

Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Para pemain setelah berakhirnya laga Timnas Indonesia vs Jepang di SUGBK, 15 November 2024 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

5 September 2024

  • Arab Saudi 1-1 Timnas Indonesia

10 September 2024

  • Timnas Indonesia 0-0 Australia

10 Oktober 2024

  • Bahrain 2-2 Timnas Indonesia

15 Oktober 2024

  • China 2-1 Timnas Indonesia

15 November 2024

  • Timnas Indonesia 0-4 Jepang

19 November 2024

  • Timnas Indonesia vs Arab Saudi

20 Maret 2025

  • Australia vs Timnas Indonesia

25 Maret 2025

  • Timnas Indonesia vs Bahrain

5 Juni 2025

  • Timnas Indonesia vs China

10 Juni 2025

  • Jepang vs Timnas Indonesia
4 dari 4 halaman

Klasemen Grup C

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFCKlasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC

(X/Timnas Indonesia)

video terbaru:

Pembaruan terkini