STY Panggil Justin Hubner, Rafael Struick, Iver Jenner, dan Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Tunggu Izin Klub
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil beberapa pemain di timnas senior untuk Piala AFF 2024. Yang dipanggil mulai dari Justin Hubner, Rafael Struick, sampai Ivar Jenner.
STY rencananya akan memakai pemain U-22 di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Hubner, Struick, dan Jenner masuk dalam kriteria umur itu.
Selain Hubner, Struick, dan Jenner, dia juga memanggil Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh, yang juga masih di bawah umur 22 tahun ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
"Ada beberapa pemain abroad yang kita panggil ke Timnas Indonesia, seperti Justin, Ivar, dan Rafael," ujar asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, di YouTube Liputan6.
Bisa Gagal
Skuad Timnas Indonesia merayakan gol Marselino Ferdinan ke gawang Arab Saudi di SUGBK, Selasa (19/11/2024). (c) AP Photo/Tatan SyuflanaKelima pemain tersebut berstatus pemain abroad, atau berkarier di luar negeri. Kelimanya bisa gagal gabung Timnas Indonesia lantaran Piala AFF 2024 bukan agenda FIFA.
"Kita lihat situasinya, apakah diizinkan klubnya atau tidak. Marselino dan Ronaldo juga dipanggil," tutur Nova.
"Tetap menunggu izin dari klubnya. Sekali lagi, ini bukan FIFA Matchday, jadi itu yang sulit," imbuh Nova.
Timnas Indonesia masuk Grup B Piala AFF 2024. Skuad Garuda akan menghadapi Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Piala AFF 2024 bakal berlangsung pada 8 Desember 2024 dan 5 Januari 2025. Timnas Indonesia dijadwalkan memulai persiapan pada akhir bulan ini di Bali.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Analisis Kemenangan Timnas Indonesia: Strategi Jitu Shin Tae-yong Buat Dominasi Arab Saudi Jadi Sia-sia
- Marselino Ferdinan vs Arab Saudi: Efektif, Penuh Determinasi, Fantastis!
- Terima Kasih dari Netizen Indonesia buat Australia: Bahrain, Karma Menit 90+6 Itu Nyata!
- 'Karma' untuk Bahrain: Akhirnya Tahu Rasanya Kebobolan Menit Akhir dan Gagal Menang
video terbaru:
Pembaruan terkini:
Juventus Tunda Perekrutan Joshua Zirkzee di Musim Panas 2025?
Bukan Masalah Taktik, Ini yang Bikin Indonesia Dihajar Jepang
Prediksi Leicester City vs Chelsea 23 November 2024
Marcus Rashford dan Casemiro Liburan ke Amerika Serikat, Gary Neville Kesal: Nggak Profesional!
Video: Ducati Jadi Penguasa MotoGP 2024, Hampir Semua Gelar Bergengsi Disapu Bersih
Prediksi Bayer Leverkusen vs Heidenheim 23 November 2024
Belajar Tiru Start Marc Marquez, Fermin Aldeguer Malah Pecahkan Kaca Fairing Ducati
Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Tembus 50 Besar Dunia dan 9 Asia pada 2045