Posisi saat ini: Rumah 〉 Pesan

PSSI Minta Patrick Kluivert Datang Lebih Cepat untuk Pimpin TC Timnas Indonesia Sebelum Lawan China dan Jepang

2025-04-28 23:30:02
6
Starting XI Timnas Indonesia saat menghadapi Bahrain dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Bola.com, Jakarta - Sekjen PSSI, Yunus Nusi, meminta pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk datang lebih cepat ke Indonesia.

Timnas Indonesia direncanakan menggelar pemusatan latihan sebelum melawan Timnas China dan Timnas Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Yunus Nusi menjelaskan  rencana training camp Timnas Indonesia masih dibahas oleh Badan Tim Nasional (BTN) pimpinan Sumardji.

"Belum. Nanti ke BTN. Kami lagi menyusun draft-nya. Kami menunggu informasi dari BTN," ujar Yunus Nusi.


Sudah Susun Draft

Ricky Kambuaya, Ramadhan Sananta, dan Joey Pelupessy tampil spartan ketika Timnas Indonesia menang 1-0 atas Timnas Bahrain pada laga kedelapan putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Timnas Indonesia akan lebih dulu meladeni China dalam matchday kesembilan Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 5 Juni 2025.

Lima hari berselang, tim berjulukan Garuda itu bakal menantang tuan rumah Jepang dalam partai terakhir Grup C di Suita City Football Stadium, Suita.

"Pasti akan ada pemusatan latihan untuk Timnas Indonesia. Kami berharap kedatangan pelatih secepatnya," imbuh Yunus Nusi.

"Kami berharap dia sudah menyusun draft-nya kemudian disetujui Ketua PSSI, Erick Thohir, untuk pelaksanaan training camp," ucap Yunus Nusi.


Menunggu Daftar Pemain Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, memimpin timnya menghadapi Timnas Bahrain pada laga kedelapan putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) dini hari WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Yunus Nusi mengatakan bahwa Kluivert belum menyetorkan nama-nama pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan dan kontra China-Jepang.

"Belum. Kami menunggu dari Patrick Kluivert lebih dulu," kata Yunus Nusi.

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini